Jurnal ICMES kembali terbit pada bulan Desember 2021 dengan menyajikan berbagai artikel yang memberikan pengayaan terhadap kajian Timur Tengah. Sejak April 2020, Jurnal ICMES telah mendapatkan akreditasi dari Kemenristek Dikti (Sinta 4). Jurnal ICMES mengundang para akademisi dan peneliti untuk mengirimkan hasil kajian mereka di isu-isu Timur Tengah, dari berbagai dimensi, mulai politik hingga budaya. Petunjuk pengiriman artikel bisa dibaca di sini.

Artikel yang disajikan dalam edisi kali ini berjudul Legitimasi dan Kompetisi Lebanese Armed Forces Versus Hizbullah  (Arfan Johan Wihananto dan Yon Machmudi), Kebijakan Luar Negeri U-turn Yordania Terhadap Suriah Pasca-Perang Melawan Terorisme (Dyah Purbo Arum Larasati), Pengaruh Budaya Strategis pada Kepemimpinan dan  Revolusi Islam Iran (Prabaswari), Peran Perempuan Tunisia dalam Politik Pasca-Arab Spring Melalui Telaah State Feminism (Ayu Maulida Alkholid dan Firmanda Taufiq), Peningkatan Alokasi Anggaran Militer Negara-Negara di Timur Tengah dan Pengaruhnya Terhadap Eskalasi Konflik Kawasan (Endro Tri Susdarwono)

Published: 2021-12-24